Cara Membuat Jamu Telur Bebek dan Madu

Kembali membuka pembahasan kembali dengan topik bagaimana cara membuat jamu telur bebek dengan madu yang konon katanya bisa digunakan sebagai sumber kekuatan pria? Sangat mudah sekali guys proses pembuatan jamu telur bebek mentah dengan madu sebenarnya. Bagi Anda yang belum tahu, silahkan perhatikan langkah-langkah berikut ini!

Table of Contents

1) Bahan-bahan yang diperlukan

Membuat jamu telur bebek mentah dengan madu sebenarnya sangat beragam sekaki versinya. Ada yang menggunakan versi jamu gendong dengan campuran telur bebek ke dalam minuman, ada yang menggunakan telur saja, ad yang menggunakan telur mentah dengan madu saja, bahkan ada pula yang menggunakan campuran jahe dalam sebutir telur serta madu.

Kali ini kita akan membuat minuman jamu telur bebek mentah yang menggunakan campuran air jahe. Bagaimana? Silakan siapkan bahan-bahan yang diperlukan lebih dulu. Seperti haknya sebutir telur bebek mentah, sesendok teh madu, setengah sendok teh air jahe yang akan dicampur.

2) Proses Pembuatannya

Setelah anda menyiapkan berbagai bahan-bahan yang diperlukan, langkah pertama silahkan cuci bersih telur bebek kemudian rebus hingga setengah matang. Sambil menunggu telur bebek menjadi setengah matang anda dapat menaruh sedikit jahe yang akan diperas dan diambil airnya.

Angkat telur bebek yang sudah mulai memunculkan tanda-tanda setengah matang. Kemudian anda pisahkan isi dan cangkangnya, tuangkan telur bebek setengah matang ke dalam gelas kemudian campurkan sesendok teh madu yang sudah disiapkan tadi dan masukan air jahe setengah sendok teh.

Setelah tercampur semua bahan-bahan, anda tinggal mengaduknya sampai tercampur rata, kemudian minumlah. Anda dapat mengkonsumsi minuman ini selama sebulan sekali dan rasakan khasiatnya. Bukan hanya telur bebek, jahe dan madu saja. Resep lainnya berupa kopi hitam yang dicampurkan dengan telur bebek setengah matang juga ada kok.

Jika anda bertanya mengenai caranya, sebenarnya hampir sama dengan cara di atas sehingga tidaklah perlu dijabarkan kembali kan? Bagaimana? Apakah anda sudah siap untuk mengkonsumsi jamu kuat tubuh?