Mengenal Cara Diet Diabetes yang Tepat

Penderita diabetes perlu menjaga kestabilan gula darahnya dengan baik. Hal ini dilakukan dengan melakukan diet diabetes. Pengaturan pola makan ini berakibat pada pengurangan porsi dalam mengonsumsinya, bahkan ada juga yang tidak dianjurkan untuk dikonsumsi sama sekali.

Table of Contents

Pola Diet untuk Penderita Diabetes

Dengan adanya pengaturan pola makan tersebut, tentunya ada beberapa hal yang perlu diperhatikan saat mengonsumsi makanan, diantaranya adalah.

  1. Mengonsumsi karbohidrat kompleks dan makanan kaya serat

Penderita diabetes sangatlah dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang memiliki kandungan serat dan juga karbohidrat kompleks. Hal ini dikarenakan, kedua makanan tersebut diolah cukup lama, sehingga kadar gula darah dapat tetap stabil. Selain itu, sumber energi terbaik dalam tubuh dihasilkan dari karbohidrat kompleks. Makanan kaya serat seperti buah dan sayuran hijau juga sangat baik untuk menjaga kesehatan tubuh dan mengurangi resiko terkena penyakit jantung.

  1. Tidak melupakan sarapan

Salah satu hal penting yang tidak boleh dilewatkan untuk tetap menjaga kesehatan tubuh terutama bagi penderita diabetes adalah sarapan. Sarapan ini tidak bisa dianggap sepele, karena bisa memberikan energi yang cukup untuk tubuh. Sehingga nafsu makan saat siang hari bisa terkontrol dan kadar gula yang masuk tubuh tidak berlebihan.

  1. Makan secara teratur

Dalam mengatur pola diet bagi penderita diabetes, tidak hanya jenis makanannya saja yang perlu diperhatikan, tetapi juga jadwal makannya yang harus teratur. Jadwal dan juga jumlah makanan yang dikonsumsi harus diperhatikan dengan baik agar kadar gula darah tetap terjaga dan stabil.

  1. Mengonsumsi lebih banyak omega-3

Penderita diabetes juga sangat dianjurkan untuk banyak mengonsumsi minyak ikan atau omega-3. Hal ini dikarenakan kandungan omega-3 sangatlah baik sebagai pencegah terjadinya resiko peradangan yang dialami penderita diabetes. Selain itu, omega-3 yang bisa didapatkan dari beragam jenis ikan juga sangat baik untuk menjaga kesehatan jantung dengan menurunkan trigliserida yaitu lemak darah.

  1. Mengimbangi dengan berolahraga

Selain menjaga dan memperhatikan jadwal makan serta jenis makanan yang masuk ke dalam tubuh, penderita diabetes juga dianjurkan untuk mengimbanginya dengan melakukan olahraga. Olahraga akan membuat otot tubuh memerlukan gula sebagai bagian dari proses pembakaran energi.

Jenis olahraga yang dilakukan tidak harus yang berat. Bagi penderita diabetes cukup dengan melakukan olahraga ringan saja seperti jalan kaki, berjalan cepat, berlari, atau bisa juga dengan bersepeda. Asalkan aktivitas ringan ini dilakukan secara rutin setidaknya seminggu sekali, maka olahraga tersebut sudah cukup.

Makanan untuk Diet pada Penderita Diabetes

Penderita diabetes memang harus berhati-hati dalam mengonsumsi makanan. Ada beberapa makanan yang dianjurkan, ada juga makanan yang perlu dihindari demi kesehatan tubuh. Berikut adalah beberapa makanan yang dianjurkan untuk dikonsumsi para penderita diabetes.

  1. Karbohidrat sehat

Karbohidrat sehat yang perlu dikonsumsi oleh penderita diabetes ini bisa didapatkan dari berbagai jenis makanan. Contoh makanan yang mengandung karbohidrat sehat adalah buah-buahan, biji-bijian utuh, sayuran, berbagai macam kacang-kacangan seperti buncis, lentil, kacang kedelai dan kacang polong. Selain itu bisa juga dengan mengonsumsi produk susu dengan kandungan lemak yang rendah seperti yoghurt tanpa pemanis tambahan. Nasi merah, ubi panggang, roti, dan oatmeal juga bisa menjadi pilihan.

  1. Makanan berserat

Makanan berserat mudah didapatkan dari buah segar dan juga sayuran. Secara spesifik kandungan serat bisa didapatkan dari buah pisang dan pir, brokoli, bayam, kacang-kacangan, dan juga gandum utuh seperti biji-bijian, roti gandum, serta oatmeal. Buah-buahan bisa dikonsumsi dengan cara dibuat jus tanpa menambahkan gula, dan untuk sayur sebaiknya diproses dengan cara dikukus, direbus, dipanggang, atau bisa juga langsung dikonsumsi mentah.

  1. Ikan

Upaya untuk mengurangi konsumsi makanan yang mengandung lemak jenuh dan juga kolesterol bisa dilakukan dengan memakan ikan seperti ikan cod, ikan tuna, dan juga halibut. Untuk memenuhi kebutuhan tubuh akan omega-3 maka ikan salmon, ikan sarden, bluefish, dan juga mackerel bisa menjadi alternatif lauk untuk dikonsumsi.

  1. Lemak baik

Selain itu, konsumsi juga makanan yang memiliki kandungan lemak monounsaturated dan polyunsaturated yang merupakan lemak baik. Beberapa makanan yang memiliki kandungan lemak tersebut adalah alpukat, pecan, almond, walnut, zaitun, minyak kacang, dan kanola. Makanan tersebut hanya perlu dikonsumsi dalam jumlah yang sedikit karena kandungan kalori yang ada di dalamnya cukup tinggi.

Makanan yang dianjurkan untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes cukup mudah ditemukan. Selain itu, terdapat juga makanan yang tidak dianjurkan untuk dikonsumsi oleh penderita diabetes. Makanan tersebut memiliki kandungan kadar gula darah yang cukup tinggi, diantaranya adalah:

  • Nasi putih
  • Roti tawar putih
  • Makanan olahan dari tepung terigu
  • Sayuran yang diolah dengan tambahan keju, garam, mentega, dan saus dengan jumlah yang banyak
  • Buah-buahan dan sayuran kaleng dengan kandungan gula dan garam yang tinggi
  • Daging berlemak dan kulit ayam
  • Makanan yang digoreng.
  • Ikan tongkol karena memiliki kadar merkuri yang tinggi

Selain pola makan dan aktivitas fisik yang perlu diperhatikan, penderita diabetes juga perlu melakukan terapi kesehatan. Terapi kesehatan ini bisa dilakukan dengan menggunakan DR. LASER yang merupakan jam tangan dengan gabungan teknologi laser dan teknik akupunktur. Alat ini sangat berguna untuk mencegah berbagai penyakit seperti diabetes, jantung koroner, hipertensi dan lainnya. Harga DR. LASER ini berada dikisaran Rp.4.880.000, tentunya sangat sebanding dengan hasil terapi yang diperoleh.

Demikian informasi mengenai diet diabetes yang perlu diperhatikan agar penderita diabetes dapat tetap menjaga kesehatan tubuhnya.